Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Laksan khas Palembang | Cara Membuat Laksan khas Palembang | Kompilasitutorial.com

Kompilasitutorial.com
~ Selain pempek, laksan yang berkuah gurih pedas khas Palembang patut dicoba. Adonan ikannya sama dengan hanya saja diberi kuah santan mantap. 

Pempek merupakan hidangan Palembang paling populer. Padahal ada banyak berbahan ikan lainnya asal yang tak kalah lezat. Seperti pindang patin dan laksan. 

Laksan selalu tersedia di rumah makan Palembang. karena masakan ini dibuat dari pempek yang diberi kuah santan berbumbu pedas. Ciri khasnya memakai kaldu udang dan ebi gurih wangi. 

kalau anda ingin membuat sendiri, caranya tak sulit. Pertama buat adonan ikan, sesuaikan kekenyalannya dengan selera. Setelah itu racik kuah santannya. Bahan-bahan dan cara membuatnya dijelaskan dalam resep berikut ini. 

Resep laksan khas Palembang
Bahan-bahan:
Adonan Pempek:
-500 gr ikan gabus giling (bisa juga pakai tenggiri, kakap, sarden, salmon)
-250 gr tepung sagu tani (pakai yg merek tani biar adonan putih)
-2 siung bawang putih giling
-1 sendok makan tepung terigu
-secukupnya Garam
-secukupnya Air dingin

Resep Kuah Laksan:
-2 batang serai
-2 lembar daun salam
-secukupnya Minyak sayur

Bumbu yang dihaluskan:
-6 siung bawang merah
-4 siung bawang putih
-8 buah cabai merah keriting
-5 butir kemiri
-1 sendok teh ketumbar
-5 cm lengkuas
-2 cm jahe
-3 kotak santan kara ukuran kecil (karena nggak sempet beli santan dipasar)
-secukupnya Garam dan Gula
-secukupnya Merica / lada putih

Cara Membuat:
-Campurkan air dingin dengan ikan giling, bawang putih giling, dan garam secukupnya. Lalu aduk dan campurjan tepung terigu,m dan tepung sagu secara perlahan sambil diulen (jangan terlalu lama karena bisa membuat adonan jadi keras)
-Rebus air ke dalam panci campurkan sedikit minyak lalu tunggu hingga mendidih, adonan pempek tadi dibentuk lonjong seperti lontong (pempek lenjer) lalu direbus ke dalam air tadi yang telah mendidih. Tunggu hingga pempeknya mengapung (menandakan sudah matang). 
-Tiriskan dan potong tipis-tipis
-Panaskan minyak, lalu tumis bumbu yang dihaluskan tadi bersama dengan batang serai yang digeprek dan daun salam hingga harum.
-Setelah harum, masukkan santan dan air hingga mendidih. Lalu tambahkan gula dan garam serta lada putih secukupnya.
-Kemudian masukkan pempek yang telah dipotong tadi kedalam kuah yang telah dibuat tadi, dan rebus sebentar.
-Sajikan ke piring selagi hangat kedalam mangkuk. Dapat ditambahkan bawah goreng ☺️
-Bisa ditambahkan lagi cabai rawit giling biar tambah endes

baca juga : Resep Model khas Palembang

Post a Comment for "Resep Laksan khas Palembang | Cara Membuat Laksan khas Palembang | Kompilasitutorial.com"

close