Cara Membuat Asam Pedas Ikan Baung Khas Rokan Hulu yang Enak dan Tak Tergantikan

Resep asam pedas ikan baung yang populer
Bahan-bahan:
-1 ekor ikan baung segar
-3 buah jeruk nipis
-4 lembar daun salam
-3 lembar daun jeruk
-1 batang sereh geprek
-¹/² lembar daun kunyit
-2 sdm garam kasar
-4 potong tahu (optional)
-1 buah pare (optional)
-air
bumbu halus:
-8 siung bawang merah besar
-4 siung bawang putih
-2 ruas jahe
-2 ruas lengkuas
-2 buah kemiri (optional)
--1 ruas jari kelingking kunyit
-10 buah cabe merah
cara membuat asam pedas ikan baung yang populer:
-Lumuri ikan yang sudah bersih dengan perasan 1 buah jeruk nipis, diamkan 5 menit
-Haluskan bumbu halus, cabe di blender dengan 1 sdm garam kasar, cuci bersih daun-daunan
-Cuci pare kemudian potong kecil, rendam dengan air garam, sedikit diremas-remas agar tidak terlalu pahit
-Ikan yang sudah di diamkan dengan jeruk nipis, tiriskan, masukkan ke dalam kuali, lumuri dengan bumbu halus, daun jeruk, sereh, kunyit,daun salam, diamkan sebentar agar bumbu meresap
-Tambahkan air, hidupkan kompor masukan 1 sdm garam dan perasan 2 buah jeruk nipis
-Tambahkan tahu dan pare, gak usah terlalu diaduk agar ikan tidak hancur, masak hingga mendidih
-Koreksi rasa, tambahkan garam jika kurang asin
-Asam pedas ikan baung siap dihidangkan
baca juga : cara mudah membuat kokek asam durian yang mantap
Post a Comment for "Cara Membuat Asam Pedas Ikan Baung Khas Rokan Hulu yang Enak dan Tak Tergantikan"
silahkan di share